Jakarta, mediarilisnusantara.com – Verrel Bramasta, merupakan salah satu artis tanah air yang berhasil terpilih menjadi anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI. Ia resmi dilantik sebagai DPR RI periode 2024-2029 pada Selasa (1/10/24).
Dalam sebuah wawancara, Verrel mengumumkan bahwa ia akan menyumbangkan gaji dari seluruh proyek yang ia kerjakan selama setahun pertama untuk kegiatan amal.
Dengan menyumbangkan gaji, ia ingin memberikan kembali kepada komunitas dan membantu mereka yang membutuhkan.
Baca Juga: Kekayaan 23 Artis Anggota DPR RI: Eko Patrio Terkaya, Harta Ahmad Dhani-Verrel Tak Ada di LHKPN
Verrel yang dikenal lewat lagu-lagu hits dan aktingnya yang menawan, menyadari bahwa popularitas yang ia raih tidak terlepas dari dukungan penggemar dan masyarakat.
Dengan menyumbangkan gaji, ia ingin memberikan kembali kepada komunitas dan membantu mereka yang membutuhkan. Verrel menyatakan, “Saya merasa bersyukur atas semua yang saya dapatkan, dan sudah saatnya saya berkontribusi untuk kebaikan.”
Inisiatif ini tidak hanya mencerminkan kepedulian sosialnya, tetapi juga bisa menjadi teladan bagi generasi muda lainnya.
Verrel berharap, dengan langkah ini, ia dapat mendorong lebih banyak orang untuk terlibat dalam kegiatan amal dan memberikan dampak positif bagi lingkungan sekitar.
Tak cukup sampai disitu, kini ia justru memilih terjun ke dunia politik untuk mengikuti jejak Ibunya Vena Melinda.
Setelah dilantik kini ia menjadi sorotan publik karna sebuah statement yang ia sampaikan pada salah satu akun media sosialnya
“Untuk membuktikan bahwa artis yang masuk dunia politik itu tidak semata-mata untuk mencari uang, satu tahun gaji saya akan saya berikan kepada konstituen saya, dan itu adalah janji saya yang akan saya pegang juga. Dan kalo temen-temen nanya Itu semua akan kita paparkan secara transparan, bisa di lihat dimedia sosial saya. Jadi selama satu tahun itu nanti gaji saya akan saya salurkan untuk membangun dapil saya di Jawa Barat 7” Ujar Verrel Bramasta pada akun Instagram miliknya.
(Tea)