Jakarta Barat, MRN – Tim Patroli Perintis Presisi Polres Metro Jakarta Barat kembali menggagalkan aksi tawuran yang dilakukan oleh sejumlah pelajar di sumur bor Kalideres Jakarta Barat, Rabu, 8/3/2023.
Baca juga :
Pelantikan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Barisan Muda Wirausaha Indonesia (BMWI) Periode 2023-2026
Simplikasi Persyaratan, APKASINDO Apresiasi Gebrakan Kementan Percepat PSR
Kasat Samapta Polres metro jakarta barat Akbp M Hari Agung Julianto mengatakan kami berhasil mengamankan sebanyak 18 Pelajar yang diduga hendak akan melakukan tawuran
“Dari 18 Pelajar tersebut kami turut mengamankan 1 buah senjata tajam jenis celurit dan 2 buah penggaris besi,” kata Akbp M Hari Agung Julianto saat dikonfirmasi, Kamis, 9/3/2023.
Agung menjelaskan pada saat tim patroli perintis presisi polres metro jakarta barat melaksanakan patroli kewilayahan kemudian menjumpai sejumlah pelajar sedang berkumpul
Tim 1 Patroli Perintis Presisi Polres Metro Jakarta Barat dibawah Pimpinan ipda bambang melakukan penyisiran dan penggeledahan
“Saat pemeriksaan kami menemukan 1 buah celurit dan 2 buah penggaris besi (mistar) diduga dipergunakan untuk melakukan aksi tawuran,” terangnya
Berkat kesigapan anggota dilapangan aksi tersebut berhasil dicegah dan tidak terjadi bentrokan antar pelajar
Guna proses penyidikan lebih lanjut para pelajar tersebut berikut barang bukti jenis senjata tajam kami serahkan ke polsek Kalideres
Agung menghimbau kepada masyarakat jika menjumpai adanya aksi kejahatan jalanan agar segera melaporkan ke call center kami di +62 819-3238-3442 imbuhnya
Baca juga :
Wow! BNI Beri Apresiasi ke Dukcapil, 2.572 Pegawai BNI Sudah Aktivasi IKD
Mentan SYL Dampingi Presiden Panen Padi Nusantara Serentak di 30 Provinsi
(Humas Polres Metro Jakarta Barat)
(Christin)