Polda Metro Jaya Pastikan Keamanan Debat Pertama Cagub-Cawagub DKI Jakarta 2024 Aman

Jakarta, Media Rilis Nusantara – Polda Metro Jaya memastikan debat pertama calon gubernur dan wakil gubernur (Cagub-Cawagub) DKI Jakarta dalam Pilkada 2024 akan berlangsung aman dan tanpa gangguan yang bisa mengacaukan acara.

Debat tersebut dijadwalkan pada Minggu malam, 6 Oktober 2024, di Jakarta International Expo (JIExpo), Kemayoran.

Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Karyoto, menyampaikan bahwa pihaknya sudah menyiapkan pengamanan maksimal untuk memastikan kelancaran debat. “Kami akan pastikan keamanan terjaga dengan baik dan tidak ada ancaman yang bisa mengganggu jalannya acara,” kata Karyoto dalam keterangannya pada Sabtu, 5 Oktober 2024, seperti dilansir oleh Antara.

 

Baca Juga: HUT ke-79 TNI di Monas: Keluarga dan Anak-Anak Antusias Menyaksikan Pertunjukan Militer



 

Karyoto juga menginstruksikan kepada seluruh kepala satuan kerja (kasatker) dan kepala satuan wilayah (kasatwil) untuk terus berkoordinasi dengan TNI serta pihak terkait lainnya demi menjaga stabilitas keamanan selama tahapan Pilkada DKI Jakarta.

Ia juga mengingatkan seluruh jajarannya untuk tetap menjaga profesionalisme dan integritas selama masa Pilkada berlangsung.

Sementara itu, Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi, juga mengajak masyarakat untuk menjaga keamanan dan ketertiban selama masa kampanye Pilkada.

 

Baca Juga: Kenaikan Elektabilitas Mas Pram Bang Doel: Komunikasi dan Aspirasi Rakyat sebagai Kunci Keberhasilan




 

Menurutnya, partisipasi masyarakat sangat penting untuk memastikan semua tahapan Pilkada berjalan dengan aman dan kondusif.

Debat pertama Pilkada DKI Jakarta ini akan diikuti oleh tiga pasangan calon. Pasangan nomor urut 1 adalah Ridwan Kamil dan Suswono, nomor urut 2 Dharma Pongrekun dan Kun Wardana, serta pasangan nomor urut 3 Pramono Anung dan Rano Karno.

KPU DKI Jakarta telah menetapkan debat perdana ini akan dimulai pukul 19.00 WIB dengan durasi 150 menit. Tema yang diangkat adalah “Penguatan SDM dan Transformasi Jakarta menjadi Kota Global.”

(Efrain)

Mungkin Anda Menyukai