Lantamal I Belawan Laksanakan Penyembelihan Hewan Qurban

Mediarilisnusantara.com, Belawan, 29 Juni 2023 – Pangkalan Utama Angkatan Laut (Lantamal) I Belawan merayakan Hari Raya Idul Adha 1444 H dengan mengadakan Shalat Idul Adha dan penyembelihan hewan qurban. Kegiatan ini diselenggarakan dalam rangka memperingati perayaan Idul Adha 1444 H dengan tema “Jadikan Aidil Adha 1444 H sebagai sarana peningkatan ketaqwaan dan kepedulian”. Acara ini berlangsung di Lapangan Apel Mako Lantamal I, Jalan Serma Hanafiah No. 01, Belawan, Sumatera Utara.

Acara dimulai dengan pelaksanaan Sholat Idul Adha yang dipimpin oleh Imam dan Khatib, Ustadz H. Fauzal Habib, M.A. Setelah shalat, dilakukan penyembelihan hewan qurban sebanyak 41 ekor, terdiri dari 12 ekor sapi dan 29 ekor kambing. Penyembelihan dilaksanakan di Mako Lantamal I Belawan dan Komplek TNI AL Barakuda, Tanjung Mulia Medan.

Selanjutnya, daging hasil qurban didistribusikan kepada masyarakat sekitar Mako Lantamal I, prajurit dan PNS Lantamal I, Prajurit Yonmarhanlan I, serta warga Komplek TNI AL Barakuda. Penerima manfaat juga mencakup masyarakat yang kurang mampu, rumah yatim piatu yang tinggal di sekitar Mako Lantamal I dan Komplek TNI AL Barakuda Tanjung Mulia Medan.



Dalam acara tersebut, hadir beberapa pejabat dari Lantamal I Belawan, antara lain Asisten Intelijen (Asintel) Danlantamal I, Asisten Personel (Aspers) Danlantamal I, Kepala Satuan Komunikasi (Kasatkom) Lantamal I, Kepala Rumah Sakit Militer (Karumkit) Lantamal I, Kepala Dinas Kesehatan (Kadiskum) Lantamal I, serta para prajurit dan PNS Lantamal I dan Yonmarhanlan I.

Dengan kegiatan ini, Lantamal I Belawan berharap dapat meningkatkan ketaqwaan dan kepedulian umat serta mempererat hubungan dengan masyarakat sekitar. Semoga semangat kebersamaan dan kepedulian ini terus terjaga dan dapat memberikan manfaat bagi semua pihak.

(Dispen Lantamal I)

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *