Batang, MRN – Adanya kawasan industri batang terpadu tidak berarti bermanfaat langsung kepada masyarakat sekitar, terbukti bahwa area kawasan dan desa setempat tidak di bangunkan akses jalan yang layak, padahal jalan ini adalah akses masyarakat yang mau mencari ikan ke pantai maupun mencari rumput untuk pakan ternak.
Hal ini disikapi oleh laskar GPK Macan Roban batang dengan melaksanakan baksos benahi jalan tanah dengan mengalirkan genangan air ke selokan yang dibikinkan secara darurat oleh para anggota laskar Macan Roban.
Baca juga :
Polri Bantu Tangani Kebakaran Depo Pertamina Plumpang: Identifikasi Korban hingga Usut Penyebabnya
Ungkap Jaringan Peredaran Narkotika , Polres Bogor Amankan Ratusan Bungkus Narkotika Siap Edar,
Fatchullah Akbar Allatif Komandan laskar GPK Macan Roban menyampaikan, bahwa jalan ini sering dan bahkan setiap hari di pakai warga untuk beraktivitas. Padahal jalan ini sejak dulu adalah jalan ptpn yang memang dimanfaatkan warga untuk jalur utama ke Pantura sebelum adanya jalan desa Sawangan.
Namun demikian adanya kawasan industri yang katanya akan bersinergi dengan masyarakat tidak ada bukti sama sekali.
Dalam seminggu ini hujan terus mengguyur sehingga banyak warga yang kesusahan beraktifitas karena jalan licin karena banyaknya air yang tidak mengalir ke resapan air atau selokan, ujar Akbar.
Hal inilah yang menjadi keprihatinan para anggota laskar macan roban sehingga hari ini kami kerja bakti seadanya agar genangan air ini bisa mengalir ke pinggir dan jalan bisa dilalui warga dengan baik dan tidak membahayakan, tutup komandan GPK Macan Roban.
Laskar GPK Macan Roban merupakan salah satu laskar GPK Jateng yang terus berjuang untuk kepentingan kemaslahatan umat, dengan mengikuti dawuh para ulama dan habaib.
Baca juga :
Dafam Hadir di Kota Tegal, Pulau Belitung & Pulau Morotai
Letnan Jendral Bambang Darmono Siap Bersama GMRI
GPK Macan Roban sendiri berpegang prinsip amar makruf nahi mungkar sehingga seluruh pergerakan organisasi bisa sejalan dengan partai persatuan pembangunan sebagai afiliasi politik organisasi.
(YN)